Skripsi
ANALISIS PERANAN BADAN AMIL ZAKAT DALAM MENGOPTIMALKAN ZAKAT PRODUKTIF TERHADAP BASNAZ KOTA PALEMBANG.
Menjadi suatu kepastian bahwasannya mengoptimalkan zakat produktif menjadi bahasan paling penting dalam perbaikan masyarakat. Tentunya berbagai upaya telah dilakukan pemerintah, namun belum menunjukkan hasil yang memuaskan. Islam telah mengajarkan sebuah ajaran yang luhur demi pengembangan masyarakat. Islam mewajibkan zakat bagi setiap muslim yang telah mencapai kemampuan dan memenuhi syarat. Zakat sendiri selain sebagai ibadah wajib bagi umat Islam, juga menjadi solusi pemerataan ekonomi dalam sebuah negara Badan Amil Zakat Nasional atau disingkat BAZNAS adalah satu-satunya lembaga amil zakat yang resmi dimiliki oleh pemerintah berdasarkan keputusan Presiden RI No. 8 Tahun 2001 yang memiliki tugas dan fungsi menghimpun dana menyalurkan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) pada tingkat nasional. Tujuan didirikannya BAZNAS adalah agar zakat dapat dikelolah dengan baik, terpusat, dan tepat sasaran.
Kinerja BAZNAS harus dievaluasi berperan dengan tidaknya lembaga tersebut dalam mengoptimalkan zakat produktif. Hasil penelitian ini memperlihatkan peran yang dilakukan BAZNAS dalam mengoptimalkan zakat produktif memang ada. Baznas sendiri adalah lembaga amil zakat satu-satunya yang di bentuk oleh pemerintah.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peranan BAZNAS dalam mengoptimalkan zakat produktif. Penelitian ini merupakan kualitatif metode penelitian ini merupakan metode lapangan,adapun data penulis lakukan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan tersebut dari data primer yaitu data yang penulis peroleh secara langsung dari proses wawancara dan data sekunder yaitu data yang diperoleh dari buku bacaan yang mempunyai hubungan dengan masalah yang diteliti.
Kata kunci analisis peran BAZNAS, mengoptimalkan zakat, produktif.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain